BLOG ANSANIA

Adab Terhadap Suami

Adab Terhadap Suami

Oleh | Friday, 22 April 2022 | Views

"Jangan sampai anty (kamu perempuan) terkenal dengan keshalihannya, tapi tempat anty di neraka. Ternyata karena akhlak anty yang amburadul kepada suami."
-Ustadz Dr. Firanda Andirja hafidzohullah Ta'ala-

Sebuah renungan untuk para istri juga bekal untuk yang belum memiliki suami.
Judul Kajian: “Adab terhadap Suami” - @firanda_andirja_official

Teori yang paling ma’ruf kita dengar namun tidak mudah untuk diamalkan.

Renungkanlah, bagaimana posisi mu di hati suami mu. Jangan merasa telah menjadi istri yang baik, sebab ridho suami adalah surga atau neraka bagi istrinya. Betapa mudah seorang istri masuk surga hanya lewat ridho suaminya dan sebaliknya, satu perkara yg paling sering juga banyak memasukan para wanita ke neraka adalah karena kufur terhadap kebaikan suaminya.

Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam pernah bersabda bahwa beliau melihat wanita adalah penghuni neraka terbanyak. Seorang wanita pun bertanya kepada beliau mengapa demikian? Rasulullah pun menjawab bahwa diantaranya karena wanita banyak yang durhaka kepada suaminya. (HR Bukhari Muslim)

Bahkan ada salah satu orang yang sholatnya tidak diangkat ke kepalanya (tidak diterima), yaitu seorang istri yg membangkang kepada suaminya, ia tidur namun suaminya tidak ridho padanya.

Ketahuilah… andai manusia diperbolehkan sujud kepada manusia lain, niscaya Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam akan menyuruh seorang istri tuk sujud kepada suaminya saking besarnya kewajiban istri terhadap suaminya dan besarnya hak suami terhadap istrinya. Semoga Allah mudahkan kita menjadi istri yang shalih dan mendapat ridho suami, bukan hanya shalih dihadapan orang lain.
والله أعلمُ بالـصـواب

(ummusza)

Ansania Hijab - Pusatnya Hijab Berkualitas




Berikan Komentar Via Facebook

Hikmah dan Khazanah Lainnya
Pembuktian Tertinggi dari Rasa Cinta, adalah Pernikahan.
Pembuktian Tertinggi dari Rasa Cinta, adalah Pernikahan.
Seorang laki-laki bisa menjalin hubungan tanpa adanya perasaan. Seorang laki-laki juga bisa menyentuhmu tanpa didasari perasaan suka dan cinta. Jadi, perhatiannya, pelukannya, genggaman tangannya, bukanlah indikasi perasaannya yang sesungguhnya. Semua
​Seorang Muslim Tidak Memakai dan Tidak Menjual Barang KW (Palsu)
​Seorang Muslim Tidak Memakai dan Tidak Menjual Barang KW (Palsu)
“Jika pembeli tidak tahu hukum syar’i tentang membeli barang-barang bajakan, maka barang bajakan tersebut boleh dimanfaatkannya dan dia harus bertaubat atas perbuatannya tersebut. Namun, jika pembeli mengetahui hukum syar’i tentang
Kriteria Suami Shalih: Suami Idaman yang Benar-Benar Cinta Istrinya Dunia Akhirat
Kriteria Suami Shalih: Suami Idaman yang Benar-Benar Cinta Istrinya Dunia Akhirat
Suami yang betul-betul mencintai istri-istrinya (karena Allah) akan berusaha membawa istri-istrinya ke surga. Bagi suami shalih, kematian bukanlah akhir perjumpaan antar keduanya melainkan awal dari pertanggung jawabannya. Di akhirat nanti
Future Mom: Sudah Cantik Akhlak Plus Cantik Paras, MaaSyaa Allah..
Future Mom: Sudah Cantik Akhlak Plus Cantik Paras, MaaSyaa Allah..
Sudah Cantik Akhlak Plus Cantik Paras, MaaSyaa Allah..