BLOG ANSANIA

Future Mom: Sudah Cantik Akhlak Plus Cantik Paras, MaaSyaa Allah..

Future Mom: Sudah Cantik Akhlak Plus Cantik Paras, MaaSyaa Allah..

Oleh | Tuesday, 04 January 2022 | Views

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh..
 
Girls,
Asal tahu saja,

Cantik semata itu bukanlah kualitas yang dicari para lelaki yang ingin membina rumah tangga yang samara. Mereka yang serius ingin mencari calon ibu dari anak-anak mereka, akan lebih mempertimbangkan agama serta akhlak dari calon istri mereka.

Ya, mungkin ada sih di luaran sana yang cuma cari cantiknya aja, tapi paling untuk dijadikan pacar, coba-coba, kali aja baik, tapi kalau ternyata kualitas lainnya jelek, ditinggallah dia lalu cari yang lain.

Atau sekadar main-main saja, demi menikmati kecantikan tersebut, kalau sudah bosan, atau dirasa sudah cukup mendapatkan apa yang dicari, ya ditinggal, cari lagi yang lain.
 
Ada juga yang betul-betul melihat cantiknya semata, terbuai dengan kecantikannya sehingga matanya pun buta, tak mampu melihat akhlak dan agamamu.

Oleh karena itu, berhentilah fokus terhadap kecantikan fisik semata. Berhentilah menarik hati kaum pria apalagi dengan mengumbar aurat.

Karena sesungguhnya anak-anakmu tidak butuh ibu yang hanya cantik namun bodoh dalam hal mengurus dan membimbing mereka untuk mencapai surga-Nya.
 
Nilai plus itu, sudah cantik, akhlak baik, aqidahnya lurus, penyayang, dan mampu mengekspresikan rasa sayangnya pada suami dan anak-anaknya.
Allahuma baarik..
 
Posted by @boris.tan (direvisi)
 
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Ansania Hijab - Pusatnya Hijab Berkualitas




Berikan Komentar Via Facebook

Hikmah dan Khazanah Lainnya
Nasihat Untuk Muslimah Yang Akan Menjadi Seorang Ibu
Nasihat Untuk Muslimah Yang Akan Menjadi Seorang Ibu
Diberi kepercayaan keturunan anak perempuan adalah suatu hal yang spesial dalam islam, sama halnya kita juga seorang putri dari ayah ibu kita, sebagaimana sabda Rasul ﷺ : مَنِ ابْتُلِيَ مِنْ هَذِهِ
Membantu Menundukkan Pandangan dengan Berpakaian Syari Sesuai Syariat Islam
Membantu Menundukkan Pandangan dengan Berpakaian Syari Sesuai Syariat Islam
Adanya kejadian-kejadian seperti kasus kekerasan seksual yang terjadi kepada wanita yang mengenakan pakaian tertutup sekalipun lantas menjadikan hal tersebut sebagai pembelaan atau pembenaran bagi muslimah untuk boleh tidak menutup aurat